( Always give the best )

Selasa, 30 April 2013

Contoh Paragraf Argumentasi Sebab-Akibat dan Akibat-Sebab

بِسْــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم

 Contoh Paragraf Argumentasi Sebab-Akibat dan Akibat-Sebab - Terima kasih sebelumnya, karena sudah mengunjungi artikel yang berjudul " Contoh Paragraf Argumentasi Sebab-Akibat dan Akibat-Sebab " ini.Nah, pada posting kali ini saya akan membahas tentang Paragraf Argumentasi dan contohnya.Paragraf argumentasi adalah paragraf yang menyakinkan sebuah pendapat yang berupa penjelasan, pembuktian, alasan, dan juga ulasan yang obyektif dengan disertai oleh contoh, analogi, dan sebab akibat. Tujuan dari paragraf argumentasi adalah untuk meyakinkan pembaca bahwa ide, gagasan, atau sebuah pendapat adalah benar-benar terbuktikan.



   Adapun ciri-ciri paragraf argumentasi terdiri dari tiga bagian yang paling penting, yaitu mengandung kebenaran untuk mengubah sikap dan keyakinan orang mengenai sebuah topik yang dibahas, mengandung data atau fakta-fakta yang dapat dipertanggungjawabkan, serta penjelasan yang disampaikan melalui paragraf argumentasi disampaikan secara logis.

   Selain memiliki ciri-ciri khusus, paragraf argumentasi juga memiliki dua pola pengembangan yang tidak kalah penting untuk diketahui. Adapun pola pengembangan pada paragraf argumentasi terdiri dari pola sebab akibat, dan pola akibat ke sebab.

   Paragraf argumentasi dengan pola sebab ke akibat adalah paragraf argumentasi yang berawal dari peristiwa yang dianggap sebagai penyebab, kemudian menuju kepada kesimpulan yang berupa efek atau akibat yang ditumbulkan dari peristiwa tersebut, sementara paragraf argumentasi dengan pola akibat ke sebab, yaitu kebalikan dari pola sebab ke akibat, dimana paragraf ini akan dimulai dari menjelaskan sebuah masalah yang dianggap sebagai akibat, kemudian bergerak menuju hal-hal yang dianggap sebagai penyebab masalah itu.

Contoh Paragraf Argumentasi

    Berikut ini akan dipublikasikan contoh paragraf argumentasi yang terdiri dari dua pola, yaitu contoh paragraf argumentasi sebab akibat, dan contoh paragraf argumentasi akibat sebab.

Contoh Paragraf Argumentasi Sebab Akibat


     Pendidikan adalah salah satu faktor penentu dalam maju mundurnya suatu bangsa. Namun demikian fakta yang sudah tidak dapat terbantahkan lagi, bahwa pendidikan di Indonesia adalah pendidikan yang sangat mahal dan tidak terjangkau bagi masyarakat yang tidak mampu. Pada tahun 2010 saja, lebih dari 1 juta siswa SD hingga SMA yang putus sekolah. Biaya pendidikan yang mahal diperkirakan menjadi sebab tingginya angka putus sekolah di tahun 2010 tersebut.

Contoh Paragraf Argumentasi Akibat Sebab


    Kerusakan lingkungan merupakan salah satu masalah paling besar yang dihadapi oleh umat manusia pada era modern ini. Hampir setiap hari kita disuguhi dengan berbagai berita tentang berbagai macam bencana alam dan banjir, tanah longsor, kekeringan, serta berbagai macam bencana lain yang telah memakan banyak korban, baik harta maupun nyawa. Bencana-bencana alam yang terjadi akhir-akhir ini tidak lain dan tidak bukan adalah akibat dari pola hidup sebagian manusia modern yang tidak ramah dengan lingkungan.


   Ok, sekian dulu artikel saya tentang " Contoh Paragraf Argumentasi Sebab-Akibat dan Akibat-Sebab ".Mohon maaf, bila ada kesalahan kata.Terima kasih.Semoga bermanfaat.



Sumber :
http://www.beritaterhangat.net/2013/01/contoh-paragraf-argumentasi.html

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Contoh Paragraf Argumentasi Sebab-Akibat dan Akibat-Sebab

0 komentar:

Posting Komentar

Sebelumnya saya ucapkan terimakasih karena telah berkunjung ke blog saya dan saya mohon agar anda berkomentar mengenai artikel yang sudah saya tulis, terimakasih ya....